Tips Agar Artikel / Tulisan Dimuat oleh Media
Berikut tips-tipsnya :
1. Pelajari karakter media
Mempelajari karakter media sangatlah penting. Ibarat kita akan memberi sesuatu kepada anak kecil yang sebetulnya suka permen, maka jangan pernah memberi es cendol. Tentu dia akan menolak. Dengan mengetahui karakter media pula kita bisa menentukan content / materi artikel yang akan kita kirim. Apakah media tersebut cenderung mempublkasi content sosial, hukum, pendidikan, agama, atau bahkan seluruhnya. Pada bagian ini pula kita bisa mengetahui hal-hal teknis yang menjadi syarat dan ketentuan yang dibuat oleh pihak media. Misalnya teknis penulisan terkait jenis huruf, jumlah spasi, panjang halaman, ukuran kertas, dan lain sebagainya
2. Pilihlah topik yang sedang hangat diperbincangkan
Bagian ini juga tidak kalah penting. Jika kita berharap artikel yang sudah dibuat dengan susah payah bisa dimuat, pilihlah topik / tema yang sedang muncul dipermukaan dan sedang hangat diperbincangkan. Tentunya sangat kurang tepat seandainya topik terhangatnya adalah tentang bencana alam, kemudian kita membuat artikel tentang kurikulum sekolah. Kecuali memang ada kolom tersendiri, misalnya artikel tentang kurikulum sekolah dimasukkan ke kolom pendidikan. Ibarat kata, kalau kita hendak ke pasar hewan maka bawalah barang dagangan berupa hewan-hewan ternak atau piaraan. Jangan ke pasar hewan berjualan meubel.
3. Pergunakan bahasa baku dan lugas
Dalam penulisan artikel gunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar, serta menggunakan pola EYD (Ejaan Yang Disempurnakan). Usahakan juga istilah-istilah yang ditulis bersifat lugas. Artinya, mudah untuk dicerna dipahami oleh pembaca dari semua kalangan. Jangan terlalu banyak menggunakan istilah-istilah asing yang membingungkan. Karena pembaca terdiri atas ragam latar belakang kemampuan.
Baca Juga Artikel Resep Kuliner Rumbah Semanggen
4. Sisipkan fakta atau teori-teori pendukung
Supaya artikel kita kelihatan lebih mantap sertakan pula fakta-fakta dilapangan yang berkaitan dengan artikel yang anda buat. Bisa juga memaparkan teori-teori dari para ahli, dalil – dalil Al Qur’an/Hadist, dan sebagainya. Hal ini sangat membantu menguatkan materi dari sebuah artikel. Jangan lupa ketika kita mengambil teori-teori dari para ahli dari tempat lain, maka sertakan link sumber/referensinya. Ini merupakan bagian dari etika penulisan.
5. Jangan melakukan tindakan plagiasi
Gambar Ilustrasi |
6. Mengirim satu judul artikel untuk satu media
Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, maka untuk pengiriman satu judul artikel adalah untuk satu media, artinya kita tidak diperbolehkan mengirim satu artikel yang sama ke beberapa media. Kecuali kita memberi tenggang waktu (dateline) jelas kepada media yang bersangkutan. Jika dalam waktu yang telah ditentukan artikel tidak juga dimuat, maka bisa dikirimkan ke media lain.
Demikain sedikit tips dari Bang Moody tentang Tips Agar Tulisan / Artikel Dimuat Oleh Media. Semoga bermanfaat. Jika sobat berkenan silahkan klilk tombol like, share, atau tinggalkan jejak dengan komentar.
Post a Comment